Sabtu, 31 Juli 2010

Cinta Adik Khayalan

Adik tercinta ku menapaki dewasa
Kini belajar mewarnai dunia
Tinggalkan kenangan demi masa depan cipta
Dan kini mulai mencari cahaya.

Menghapus semua jejak ukir cinta kita
Mengubur semua asa dalam imaji
Menulis kebencian di ruang hati
Menggelapkan pelangi di ufuk mata

Entah apa yang
Kupikirkan,
Kubayangkan,
Kuharapkan,
Kurasakan

Semua warna terlihat sama di mata ku
Mata ku melihat warna tanpa arti
Dalam kegamangan ku menunggu bias warna beda
Warna avecena dari selasar hatimu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar